Oleh Mukhammad Nurul Huda

Kali ini saya akan membuat artikel tentang gaya hidup pada remaja, khususnya bagi para pelajar tingkat SMA dan Sederajatnya.

Bisa dikatakan masa-masa paling indah adalah waktu kita masih duduk di bangku SMA. Di masa-masa itu banyak sekali terjadi kisah-kisah yang akan selalu terkenang di fikiran kita. Mulai dari kisah percintaan, pertemanan, pergaulan, dan lain-lain. Gaya hidup yang mereka pilih pun beragam, ada yang tetap pada pendirianya untuk tidak melakukan hal-hal yang merugikan bagi dirinya seperti tidak merokok, minum minuman keras, dan menyalurkan potensi dan bakat yang di miliokinya lewat ekstra kulikuler. Akan tetapi ada juga yang memilih gaya hidup dengan meniru pergaulan di sekelilingnya. Pelajar tipe ini akan mengikuti apa tren pergaulan yang dilihatnya meskipun itu merugikanya tetapi dia merasa itu membuat dirinya semakin gaul dan gak kuper. Trenya pun beragam, ada yang mabuk-mabukan dengan minum-minuman keras, ada yang suka ikut balapan liar, merokok, dan lainn-lain. Gaya hidup yang paling tren saat ini pada remaja khususnya pelajar adalah seks bebas dan yang lebih parah adalah narkoba. Gaya hidup dengan seks bebas ini sudah seakan-akan melekat pada pelajar, karena pelajar itu sendiri beranggapan seks bebas itu gaul dan tergolong orang yang berani gak cupu. Pemicunya bukan lain bukan tidak adalah film-film orang dewasa yang bisa di akses bebas lewat internet.

Banyak sekali para pelajar yang kehilangan masa depanya terlebih pelajar siswi. Mereka mengalami kecelakaan yang biasa di sebut hamil di luar nikah. Entah apa yang terpikirkan oleh mereka para remaja tersebut. Sebelum semuanya terlambat lebih baik kita menjaga diri dengan menata gaya hidup yang lebih baik dan sehat.