Gaya Hidup Remaja Masa Kini
Oleh Salamatus Sakdiyah

Tidak dipungkiri bahwa gaya hidup remaja masa kini berbeda jauh bari gaya hidup remaja masa lalu. Remaja zaman dulu tidak mengenal yang namanya narkoba, komputer, handphone, fashion atau berbagai macam model berpakaian dan lainnya. Tapi justru kebalikannya, remaja zaman sekarang bahkan sangat familiar dengan hal-hal tersebut dan menjadikannya sebagai gaya hidup mereka sehari-hari.
Terjadinya perubahan gaya hidup remaja masa kini tidak terlepas dari perubahan budaya dan juga pola pikir yang dianut oleh masyarakat. Kini para remaja lebih suka dengan hal-hal yang serba instan dan cenderung kebarat-baratan. Hal itu dapat kita lihat dari gaya remaja masa kini baik berupa gaya rambut, gaya pakaian, gaya  bersepatu dan lain-lain. Itu mungkin dikarenakan masa yang sudah modern, masa dimana kita dapat mendapatkan barang canggih dan mewah apapun dengan mudah. Manusia tinggal memilih mana yang suka, dan tidak suka, cocok dan tidak cocok. Akibatnya yaitu budaya asli Indonesia yang dulu menjadi tonggak budaya masyarakat menjadi terkubur oleh budaya baru yaitu budaya modern yang tidak lain adalah budaya barat.
Selain dalam hal fashion, Pola pikir, cara bertindak, dan cara berbicara pun sangat dipengaruhi oleh gaya hidup remaja modern. Remaja masa kini jadi berpikir lebih kritis dan lebih maju. Itulah sisi positif dari lahirnya budaya modern. Tapi disamping sisi positif, ada juga sisi negatifnya. Sisi negatif tersebut diantaranya adalah kebiasaan orang-orang barat yang suka mabuk-mabukan, rokok dan narkoba. Banyak sekali remaja terutama laki-laki yang mengenal hal-hal tersebut. Mereka beranggapan bahwa apabila tidak merokok, minum-minuman keras dan tidak memakai nerkoba adalah orang yang kuno dan ketinggalan zaman.
Untuk itu di zaman modern yang serba ada ini, kita sebagai remaja diharapkan dapat menjaga gaya hidup remaja kita yaitu dengan menghindari dan menjauhi hal-hal yang dapat berakibat negatif seperti pergaulan bebas, sex bebas, narkoba dan lain-lain. Kita boleh mengikuti gaya hidup remaja barat asalkan kita dapat memilih gaya hidup mana yang baik dan bernilai positif untuk ditiru.